Minggu, 29 Juli 2012

Kenapa Unta Tahan Haus Sepekan

Diantara kita mungkin ada yang bertanya kenapa unta bisa bertahan haus selama berhari-hari di padang pasir yang panas? Ada yang menganggap, unta menyimpan air di punuk (benjolan di punggungnya) sehingga bisa tahan haus. tapi bukan itu jawabanya.

Unta mampu bertahan hidup tanpa makan dan minum selama delapan hari pada temperatur 50 derajat Celcius. Dalam masa ini, ia akan kehilangan 22% dari seluruh berat tubuhnya. Manusia dapat mati jika kehilangan air dalam tubuhnya sebanyak 12% dari berat badannya, akan tetapi seekor Unta kurus mampu tetap hidup, meski 40 %  cairan tubuh dari beratnya telah hilang.

salah satu alasan mengapa unta mampu menahan rasa haus selama berhari-hari adalah sebuah mekanisme yang memungkinkan untuk menaikan suhu internal tubuhnya hingga 41 derajat celcius. dengan cara ini hewan tersebut dapat menekan berkurangnya jumlah air hingga batas minimum pada temperatur paling panas pada siang hari di gurun pasir. Unta juga bisa menurunkan suhu internalnya hingga 30 derajat celcius di gurun dengan temperatur sejuk di malam hari.

Dalam waktu sekitar 10 menit, unta mampu meminum air hingga 130 liter, jumlah yang kurang lebih sepertiga berat tubuhnya. Di samping itu, unta memiliki struktur berlendir dalam hidungnya dengan ukuran 100 kali lebih besar dari yang ada pada manusia. Hal ini memungkinkan unta mendapatkan 66% uap air yang tekandung di udara.

Sebagian besar binatang akan mati keracunan, akan tetapi unta mampu memaksimalkan penggunaan air dan zat-zat makanan dengan cara mengalirkan urea berulang-ulang ke liver. Sturktur darah dan sel unta sangat unik dan khas.

sumber artikel : wawasan, minggu 29 Juli 2012

Minggu, 08 Juli 2012

Gejala Awal Kena Stroke


Penyakit Stroke tidak hanya menyerang kaum lansia tetapi anak muda pun bisa terserang penyakit ini. Serangan stroke bisa terjadi secara tiba-tiba.
Umumnya stroke disebabkan oleh pola makan yang salah dan perokok lebih besar resikonya terkena stroke.
makanan yang banyak mengandung kolesterol dan lemak bisa menyebabkan terjadinya penumpukan lemak pada pembuluh darah sehingga menyebabkan penyempitan pembuluh darah yang pada akhirnya terjadi stoke.
Stroke dapat dicegah dengan memahami bagaimana mengelola faktornya. Orang yang sudah terkena stroke juga harus menjaga kualitas hidupnya dengan menjalani pengobatan dan perawatan jangka panjang yang optimal.

Agar tak terjebak dalam kondisi fatal, maka jangan abaikan gejala stroke yang mungkin dianggap sepele. Dokter Eka Harmeiwaty, SpS dari RS Jantung Harapan Kita menjelaskan beberapa gejala dini stroke agar masyarakat sedini mungkin mencurigainya.
  1. Mendadak. Gejala awal stroke bisa terlihat secara fisik. Misalnya, orang yang tadinya sehat mendadak menjadi tiba-tiba lumpuh, kelainan saraf, mulut mencong dan lidah cadel.
  2. Kesemutan separuh tubuh. Gejala lainnya adalah sering mati rasa atau kesemutan pada wajah atau sebelah sisi badan.
  3. Gangguan penglihatan dan pendengaran.
  4. Kesulitan berbicara atau berkomunikasi.
  5. Perubahan perilaku atau gangguan mental.
  6. Mendadak lemas bahkan pingsan.

Kiamat Internet 9 Juli 2012 ternyata Isu

Ketika pertama kali melihat berita di Online bawah Internet akan kiamat di 9 Juli 2012, saya jadi tercengang. benarkah?!. menurut berita pada tanggal 9 Juli 2012 akan ada virus yang aktif pada tanggal tersebut yang berakibat semua domain akan mati dan komputer yang terinfeksi juga akan mengalami kerusakan.

Mengenal Virus Trojan


Trojan horse atau Kuda Troya atau yang lebih dikenal sebagai Trojan dalam keamanan komputer merujuk kepada sebuah bentuk perangkat lunak yang mencurigakan (malicious software/malware) yang dapat merusak sebuah sistem atau jaringan. Tujuan dari Trojan adalah memperoleh informasi dari target (password, kebiasaan user yang tercatat dalam system log, data, dan lain-lain), dan mengendalikan target (memperoleh hak akses pada target).

Cara Kerja
Trojan berbeda dengan jenis perangkat lunak mencurigakan lainnya seperti virus komputer atau worm karena dua hal berikut:

Senin, 02 Juli 2012

Kotak Saran

Silahkan Anda memberikan masukan bagi kami, di comment bawah ini

2 Alasan blog Ayogi di buat

Saya mengenal Blog sejak tahun 2003, dan beberapa blog sudah saya buat. dari sekian blog masih banyak kekurangan-kekurangan yang saya rasakan, sehingga muncul Blog Ayogi ini. Saya mempunyai 2 alasan utama Blog Ayogi saya munculkan.
  1. Sebagai Tempat Pengembangan Diri
    Blog Ayogi bertujuan secara pribadi untuk mengembangkan potensi diri sendiri. Sehingga saya pribadi mengalami perkembangan dalam dunia blog dan dari beberapa blog yang telah saya buat akan ditata ulang dalam blog Ayogi.
  2. Sebagai Tempat Berbagi Informasi
    Mudah-mudahan blog ayogi kedepanya bisa memberikan manfaat bagi pembacanya. 
tidak ada yang sempurna, blog ayogi juga seperti itu. kritik dan saran sangat diperlukan silahkan bisa tulis di menu Kotak Saran.